Hortatory Exposition Text dalam Bahasa Inggris: Pengertian, Fungsi, Struktur, Unsur Kebahasaan, & Contohnya


    Hortatory Exposition Text dalam Bahasa Inggris: Pengertian, Fungsi, Struktur, Unsur Kebahasaan, & Contohnya



    Hi, sobat!

    Tahukah kamu apakah itu hortatory text? Ya, hortatory text merupakan salah satu teks yang menyajikan beberapa pendapat atau argument penulis kepada pembaca terkait isu factual sehingga pembaca mampu memikirkan dengan memutuskan apa yang sebaiknya dilakukan dan apa yang sebaiknya tidak dilakukan.

    Sama halnya dengan analytical exposition text, hortatory exposition text seringkali dipublikasikan pada jurnal ilmiah, majalah, artikel, koran, pidato akademis, dan buku ilmiah. Teks ini pada umumnya terdiri dari tiga bagian utama yaitu thesis, arguments, dan recommendation. Jika analytical exposition text memiliki reiteration atau conclusion yang menjadi bagian penutup, hortatory exposition text memiliki recommendation yaitu berupa saran, nasehat, atau solusi yang ditawarkan kepada para pembaca sehingga pembaca dapat melakukan apa yang seharusnya dilakukan dan apa yang seharusnya tidak dilakukan.

    Pada kesempatan kali ini, kami akan membahas pengertian, fungsi, struktur teks, & unsur kebahasaan hortatory exposition text dalam bahasa Inggris. Yuk, simak selengkapnya pada artikel berikut ini!


    Hortatory Exposition Text dalam Bahasa Inggris: Pengertian, Fungsi, Struktur Teks, & Unsur Kebahasaan


    Definition of Hortatory Exposition Text (Pengertian Hortatory Exposition Text)


    What is hortatory text? Hortatory exposition text adalah salah satu jenis exposition text. Teks ini merupakan argumentative text yaitu sebuah teks yang menyajikan beberapa sudut pandang, opini, dan argument seseorang. Selain itu, hortatory exposition text dalam bahasa Inggris pada umumnya bersifat persuasif. Hal ini maksudnya adalah hortatory exposition text menjelaskan kepada pembaca tentang sesuatu hal yang boleh atau tidak boleh dilakukan. Dengan kata lain, hortatory exposition text menyarankan sesuatu hal yang baik ataupun tidak baik untuk dilakukan oleh seseorang. Hortatory exposition text ini juga bersifat formal yaitu menggunakan bahasa yang komunikatif dan ilmiah karena tidak hanya narasi opini yang disapaikan, tetapi juga dan fakta-fakta ilmiah yang diperoleh berdasarkan hasil riset.

    Seperti halnya hortatory exposition text, hortatory exposition text ini seringkali muncul pada jurnal ilmiah, majalah, artikel, koran, pidato akademis, dan buku ilmiah. Meskipun kedua teks tersebut adalah exposition text, mereka memilliki persamaan dari segi unsur kebahasaan. Dari segi tujuan atau fungsi social, hortatory exposition text hanya bertujuan untuk menyadarkan pembaca akan adanya isu penting yang perlu mendapat perhatian, tetapi hortatory exposition lebih bertujuan untuk mempengaruhi pembaca untuk setuju atau tidak setuju, dan bahkan mengikuti instruksi yang disampaikan penulis.

    Hortatory exposition text pada umumnya menggunakan pungkapan yang menyatakan pendirian, pendapat, sudut pandang, atau kedudukan penulis terhadap suatu isu yang dibahas. Ekspresi atau ungkapan ini seringkali disebut dengan “expression of stance”. Adapun beberapa ungkapan stating opinion atau expressing ideas yang biasanya digunakan dalam hortatory exposition text ini yaitu:
    • My purpose of read regarding … is …
    • Personally, I think …
    • I powerfully believe that …
    • From my purpose of reading, …
    • According to …,
    • For me, …
    • In my opinion, …
    • I feel … because …
    • Based on …,
    • As we know that ….,
    • I’m really sure that …
    • I strongly believe that ….
    • As stated/explained/informed/announced on/in/at/by ….

    Baca Juga:

    Selain itu, hortatory exposition text pada hakikatnya merupakan sebuah teks yang berupaya untuk mengajak pembaca agar berpikir tentang perubahan tertentu terkait adanya isu yang penting dan kemudian melakukan sesuatu hal sebagai wujud rasa setuju atau tidak setuju terhadap sudut pandang penulis. Hal inilah yang kemudian menjadikan hortatory exposition text ini dilengkapi dengan argumentasi yang mendalam dan komprehensif karena dimaksudkan agar pembaca yakin degan sadar dan secara tidak langsung mereka melakukan suatu tindakan nyata. Hortatory exposition text juga memiliki beberapa struktur pembahasan yaitu setiap paragraph biasanya terdiri dari pernyataan pendahuluan, alasan-alasan, dan disertai beberapa contoh yang meyakinkan seputar topik utama; serta contoh tersebut dikutip dari hasil pengamatan, penelitian, berita, fakta ilmiah, pendapat para ahli, dan sebagainya. Ketika para pembaca membenarkan apa yang disampaikan oleh penulis, maka mereeka akan memikirkan dan melakukan apa yang sebaiknya mereka lakukan terhadap isu yang menjadi topik pembahasan.


    Social Function of Hortatory Exposition Text (Fungsi Sosial Hortatory Exposition Text)


    What is the social function of hortatory exposition text? Tujuan atau fungsi social dari hortatory exposition text yaitu to persuade the readers to do such a real action toward factual issues; yang artinya untuk mengajak para pembaca melakukan suatu aksi nyata terhadap isu factual yang sedang terjadi. Selain itu, hortatory exposition text juga berfungsi to inform the readers what they should do or they should not do related to the topic discussed; yang artinya untuk memberikan arahan kepada pembaca tekait apa yang harus dilakukan dan apa yang tidak harus dilakukan berkaitan dengan topik yang dibahas.

    Pada dasarnya, fungsi social hortatory exposition text adalah to ensure the readers that the point of view, opinion, or argument stated by the writer is correct and crucial so that the readers should do something related to the issues explained in the text; yang artinya meyakinkan pembaca bahwa sudut pandang, opini, atau argument yang disampaikan penulis benar dan penting sehingga diharapkan pembaca dapat melakukan sesuatu hal terkait issu yang dibahas dalam text.

    Kemudian, hortatory exposition text ini juga memiliki tujuan to influence the readers to think and do as what the writers recommend for the issue happened; yang artinya mempengaruhi pembaca untuk berpikir dan bertindak sesuai dengan apa yang penulis sarankan atas isu yang terjadi.

    Sementara itu, hortatory exposition text juga memiliki fungsi to guide the readers to take out the moral value as the factual issue being discussed; yang artinya untuk membimbing para pembaca menemukan nilai moral atas isu factual yang dibahas. Hal ini berarti bahwa hortatory exposition text menhubungkan pengetauan etika dalam pribadi seseorang dengan tindakan atau perilaku yang harus dilakukan atau tidak dilakukannya dalam masyarakat.


    Generic Structure of Hortatory Exposition Text (Struktur Umum Hortatory Exposition Text)


    What is the generic structure of hortatory exposition text? Struktur teks yang umumnya ada pada hortatory exposition text yaitu 1) thesis, 2) arguments, dan 3) Recommendation. Yuk, simak penjelasan selengkapnya berikut ini!

    1. Thesis

    Thesis adalah bagian pembuka dalam hortatory exposition text. Terletak pada paragraph pertama, thesis pada hortatory exposition text merupakan ungkapan pendapat atau opini secara sekilas atau umum dari penulis terkait dengan topik atau isu yang akan dibahas. Pendapat atau opini tersebut biasanya relevan atau berhubungan erat dengan fakta isu atau tema yang ditulis.

    Thesis seringkali disebut sebagai “Introduction”. Hal ini dikarenakan pada bagian ini menyajikan masalah atau isu yang akan dibahas, latar belakang, dan alasan penulis membahas topik tersebut dalam tulisannya.

    2. Arguments

    Arguments adalah bagian isi dalam hortatory exposition text. Terletak pada paragraph kedua dan seterusnya, arguments merupakan serangkaian pendapat atau argument penulis yang memperjelas, baik mendukung atau menolak isu yang dibahas dalam teks. Argument ini pada dasarnya bertujuan untuk memperkuat sudut pandang penulis, serta membuktikan bahwa argument yang disampaikan penulis bersifat factual dan valid.

    Argument dalam hortatory exposition text ini seringkali memuat rekomendasi, pendapat orang lain, dan sumber atau refensi terpercaya untuk mendukung opini yang telah disampaikan oleh penulis pada bagian awal. Selain itu, argument ini tidak jarang memuat alasan solusi terhadap suatu permasalahan yang disampaikan oleh penulis itu bersifat masuk akal dan bermanfaat bagi semua pihak yang terlibat atau terpengaruh oleh masalah tersebut.

    3. Recommendation

    Recommendation adalah bagian akhir dari hortatory exposition text. Berbeda dengan hortatory exposition yang mempunyai reiteration atau conclusion (kesimpulan), hortatory exposition text ini memiliki recommendation yang diartikan sebagai saran, nasehat, atau masukan kepada para pembaca tentang apa yang sebaiknya dilakukan atau tidak dilakukan didasarkan pada beberapa argumen atau opini yang telah disampaikan oleh penulis. Kemudian, recommendation dalam hortatory exposition text ini juga berisi himbauan kepada pembaca untuk mempertimbangkan argument atau pendapat yang disampaikan oleh penulis guna menemukan solusi atau cara terbaik untuk mengatasi isu atau pokok permasalahan yang dibahas. Recommendation yang disampaikan oleh penulis ini pastinya kredibel dan merupakan hasil riset atau pemikiran mayoritas masyarakat luas.


    Language Feature of Hortatory Exposition Text (Unsur Kebahasaan Hortatory Exposition Text)


    What are the language features of hortatory exposition text? Unsur kebahasaan pada hortatory exposition text sama halnya dengan unsur kebahasaan yang dimiliki hortatory exposition text. Ada beberapa unsur kebahasaan hortatory exposition text diantaranya yaitu sebagai berikut.

    Simple Present Tense

    Hortatory exposition text biasanya menggunakan simple present tense. Simple present tense merupakan pola waktu yang menunjukkan kejadian yang biasa terjadi di masa kini atau sekarang, atau pekerjaan yang senantiasa dilakukan di masa kini dalam kehidupan sehari-hari (menjadi sebuah kebiasaan). Simple present tense ini ditadai dengan:
    • Penggunaan simple verb yaitu verb-1 atau verb-s/es.
    • Penggunaan to be yaitu is, am, dan are.
    • Penggunaan auxiliary verb yaitu do atau does.

    Contoh:
    Plastic bags are contributing to global warming.
    It is not just that plastic bags are contributing to climate change.

    *Selain itu, hortatory expositioon text juga dapat menggunakan pola Present Tense lainnya, seperti a) Present Continuous: be (is, am, are) + Verb-ing, b) Present Perfect: have/has + Verb-3, dan c) Present Perfect Continuous: have/has been Verb-ing. Kemudian, hortatory exposition text juga dapat menggunakan pola past tense apabila menyatakan suatu fakta atau informasi di masa lalu.

    Baca Juga:


    Thinking Verb & Action Verb

    Verb, disebut juga dengan verba atau kata kerja merupakan sebuah kata yang menyatakan suatu aktivitas atau kegiatan dan kondisi dari suatu peristiwa yang terjadi. Sementara itu, hortatory exposition text seringkali menggunakan thinking verb. Thinking verb itu sendiri diartikan sebagai sebuah kata yang berfungsi menunjukkan atau mengekspresikan pendapat penulis. Misalnya, feel, experience, realize, sense, believe, think, consider, decide, dan sebagainya. Kemudian, action verb merupakan sebuah kata yang berfungsi untuk menunjukkan adanya suatu aksi atau perbuatan. Misalnya, value, ask, tell, argue, dan sebagainya.
    Contoh:
    I personally think that reading is a very important activity in our life.
    In summary, we can say reading is truly important in our life.

    Baca Juga:


    Passive Voice

    Passive voice juga seringkali ditemukan dalam hortatory exposition text. Passive voice, disebut juga dengan kalimat pasif adalah sebuah kalimat yang mana suatu objek kalimat dikenai suatu tindakan atau aksi oleh subjek. Pada dasarnya, passive voices digunakan dalam hortatory exposition text bertujuan untuk menekankan fokus pada kejadian yang berlangsung daripada subjeknya. Kemudian, passive voice seringkali kita temukan dalam pernyataan-pernyataan ilmiah atau faktual. 
    Sementara itu, passive voice ditandai dengan struktur kalimat yaitu “be + Past Pasticiple atau Verb-3”. Be yang dimaksud dapat berupa is, are, be, dan sebagainya. Dalam bahasa Indonesia, passive voice ini memiliki makna verb atau kata kerja yakni “di- atau ter-“.
    Contoh:
    Most plastic bags are made out of a substance called polyethylene.
    They are also filled with toxic, harmful chemicals that include estrogen-like substances.

    Baca Juga:


    Modal

    Modal merupakan auxiliary verb atau kata kerja bantu yang seringkali mengiringi main verb (kata kerja) utama. Modal dapat membentuk makna baru dan dapat mengungkapkan suatu ekspresi. Misalnya, ekspresi willingness (kemauan) atau ability (kemampuan), necessity (kebutuhan), dan possibility (kemungkinan). Modal auxiliary verb ini biasanya diikuti dengan base form of verb atau simple verb yaitu kata kerja dasar yang tidak mendapatkan imbuhan berupa akhiran atau mengalami perubahan kata. Adapun modal yang sering kali digunakan dalam hortatory exposition text yaitu can, could, may, might, shall, should, will, would, have to, is/are able to, is/are supposed to, must, dan sebagainya.
    Contoh:
    Firstly, by reading we can get a lot of knowledge about many things in the world such as Science, technology, sports, arts, culture, etc written in either books, magazine, newspaper, etc.
    Another reason, reading is able to give us pleasure too. When we are tired, we may read books, novels, comics, newspaper or magazines on the entertainment column such as comedy, short story, quiz, etc. To make us relaxed.

    Baca Juga:


    Noun & Noun Phrase

    Noun, disebut juga dengan nomina atau kata benda adalah kata yang digunakan untuk menunjukkan atau menamai orang, benda, hewan, tempat, dan konsep abstrak, seperti ide, gagasan, dan lain-lain. Sedangkan, noun phrases, disebut juga dengan frasa nomina adalah sekumpulan kata yang berfungsi sebagai kata benda. Pada umumnya, noun phrase memiliki struktur kata, yaitu “Determiner + Adjective + Noun”. Sementara itu, abstract noun juga biasa digunakan dalam hortatory ataupun analytical expostition text. Abstract noun merupakan kata benda yang bersifat abstrak atau tidak berwujud, biasanya berupa ide, gagasan, atau pemikiran. Contohnya, culture, justice, policy, advantage, dan sebagainya.
    Contoh:
    Another reason, reading can give us pleasure too. When we are tired, we read books, novels, comics, newspaper or magazines on the entertainment column such as comedy, short story, quiz, etc. To make us relaxed.
    Last, reading can also take us to other parts of the world. By reading a book about Irian Jaya we may feel we’re really sitting in the jungles not at home in our rooms.

    Baca Juga:


    Technical Terms

    Technical terms adalah istilah-istilah yang merujuk pada topik pembahasan dalam bidang tertentu, seperti sosial, sains, keilmuan, penelitian, dan-lain-lain.
    Contoh:
    Most plastic bags are made out of a substance called polyethylene.
    They are also filled with toxic, harmful chemicals that include estrogen-like substances.


    Conjunction & Connective Word

    Conjunction, disebut juga dengan konjungsi atau kata hubung merupakan kata yang berfungsi untuk menghubungkan dua kata, frasa (phrase), klausa (clause), atau paragraf (paragraph). Kemudian, conjunction juga dapat menghubungkan thoughts (pemikiran), actions (tindakan), and ideas (ide), sebagimana nouns (kata benda), clauses (klausa), and other parts of speech (part of speech lainnya). Contohnya, because, for, due to, so, and, while, when, dan sebagainya.
    Sementara itu, hortatory exposition text seringkali menggunakan internal conjunction yang bertujuan untuk memperkuat atau mendukung argument atau opini penulis. Internal conjunction tersebut diberdakan menjadi beberapa kategori yaitu:
    • Adding information adalah kata hubung yang berfungsi untuk menambahkan informasi. Misalnya, and, moreover, in addition, furthermore, dan also.
    • Contrasting information adalah kata hubung yang berfungsi untuk mengkontraskan sesuatu. Misalnya, but, however, nevertheless, though, dan even though.
    • Causality adalah kata hubung yang berfungsi untuk menunjukkan sebab-akibat. Misalnya, because, therefore, thus, consequently, despite, due to, for that reason, dan sebagainya.
    • Time adalah kata hubung yang berfungsi untuk menunjukkan rangkaian atau tata urutan waktu secara kronologis. Misalnya, second, then, next, dan sebagainya.
    • Comparison adalah kata hubung yang berfungsi untuk perbandingan terhadap dua hal atau lebih. but, rather, on the other hand, dan sebagainya.
    Contoh:
    Firstly, by reading we can get a lot of knowledge about many things in the world such as Science,
    Another reason, reading can give us pleasure too. When we are tired, we read books, novels, comics, newspaper or magazines on the entertainment column such as comedy, short story, quiz, etc. to make us relaxed.

    Baca Juga:


    Adverb & Adverbial Phrase

    Adverb, disebut juga sebagai adverbial atau kata keterangan, merupakan bagian part of speech yang berfungsi untuk menerangkan verb (kata kerja), adjective (kata sifat), maupun adverb (kata keterangan) lainnya. Adverb memberikan penjelasan terkait: waktu, tempat, cara, derajat keseringan, dan lain-lain. Contohnya, always, really, often, just, never, ever, slowly, regularly, dan sebagainya.

    Sedangkah adverbial phrase adalah frasa atau kumpulan beberapa kata yang berfungsi sebagai keterangan. Adverbial phrase yang seringkali muncul dalam hortatory exposition text adalah adverbial phrase yang berkaitan dengan cara atau derajat kepastian. Misalnya, surely, exactly, absolutely, entirely, mostly, dan sebagainya.
    Contoh:
    I personally think that reading is a very important activity in our life.
    Secondly, by reading we can get a lot of news and information about something happening in any part of the world which can we see directly.

    Baca Juga:


    Example of Hortatory Exposition Text (Contoh Hortatory Exposition Text)


    What are the examples of hortatory exposition text? Adapun contoh hortatory text yaitu sebagai berikut.

    a. Example of Hortatory Exposition Text about The Importance of Reading

    The Importance of Reading

    Thesis:
    I personally think that reading is a very important activity in our life. Why do I say so?

    Arguments:
    Firstly, by reading we can get a lot of knowledge about many things in the world such as Science, technology, sports, arts, culture, etc written in either books, magazine, newspaper, etc.
    Secondly, by reading we can get a lot of news and information about something happening in any part of the world which can we see directly.
    Another reason, reading can give us pleasure too. When we are tired, we read books, novels, comics, newspaper or magazines on the entertainment column such as comedy, short story, quiz, etc. To make us relaxed.
    Last, reading can also take us to other parts of the world. By reading a book about Irian Jaya we may feel we’re really sitting in the jungles not at home in our rooms.

    Recommendation:
    From the facts above, it’s obvious that everyone needs to read to get knowledge, information, and also entertainment. Or in summary, we can say reading is truly important in our life.


    b. Example of Hortatory Exposition Text about Social Distance to Safeguard Ourselves

    Social Distance to Safeguard Ourselves

    Thesis:
    The term social distance is familiar with our ears since it’s typically mentioned these days. Is social distancing extremely important? Yes, it’s vital for the United States to safeguard ourselves amid the pandemic. In step with federal agency, social distancing is “keeping a secure area between yourself and other people.

    Arguments:
    The United Nations agency doesn’t seem to be from your household. The govt urges the United States to try to do social distancing within the thick of pandemic to inhibit or break the chain of the unfolding of the coronavirus. Several firms and colleges area units closed and other people area unit operating and learning reception.
    Events involving an outsized variety of individuals also are prohibited. These areas unite the ways in which to forestall the United States from the exposure of the virus. Some may argue that as long as we tend to wash our hands and wear masks, it’s okay to travel outside or perhaps go on vacation.
    However, social distancing will facilitate the United States in combating coronavirus. The federal agency additionally says that social distancing “helps limit opportunities to come back in reality with contaminated surfaces and infected folks outside the home. This may cue the United States that social distancing isn’t a trivial factor which individuals can ignore.

    Recommendation:
    Finally, we should always keep a distance whenever we tend to go outside to try to do one imperative thing. continually wear masks and keep a distance with folks. we must always avoid attending any event that involve many folks and most significantly, occupy home


    c. Example of Hortatory Exposition Text about The Bad Impact of Using Plastic Bag

    The Bad Impact of Using Plastic Bag

    Thesis:
    You use plastic bags when you go shopping, but what happens to them afterward? You might not think it is a big deal to use plastic bags, but just think of how many people around the world are also using them. Plastic bags are so bad for the environment and therefore there are good reasons why we should ban plastic bags.

    Arguments:
    Plastic bags are contributing to global warming. Most plastic bags are made out of a substance called polyethylene. It is not just that plastic bags are contributing to climate change. They are also filled with toxic, harmful chemicals that include estrogen-like substances. This is produced from natural gas processing and crude oil refining, as Green Tumble reports, which are non-renewable fossil fuels that produce greenhouse gasses – a huge culprit of global climate change!
    Another good reason to stop using plastic bags is that they are toxic. In an Environmental Health Perspectives report, when 450 plastic items, including flexible bags, were studied, it was found that over 70 percent of the plastic products released chemicals that mimicked estrogen. This is dangerous because it means that the plastic has hormone-mimicking qualities. These disrupt how hormones, such as but not limited to estrogen, behave in our bodies and this gives us a hormonal imbalance that can have serious effects on our health.

    Recommendation:
    We should stop purchasing plastic bags and start using any environmentally friendly options instead. Your health and the planet will thank you.


    Referensi
    1. Wall Street English. (2020). Hortatory Exposition: Definisi, Rumus, Struktur, dan Contohnya. Situs: https://www.wallstreetenglish.co.id/english-tips/hortatory-exposition/ diakses pada tanggal 17 April 2023.
    2. Tasya Talitha. (-). Pengertian Hortatory Exposition & Contoh Hortatory Exposition. Situs: https://www.gramedia.com/literasi/hortatory-exposition/ diakses pada tanggal 17 April 2023.
    3. Ahmad Nurhakim. (2023). Hortatory Exposition Text: Definisi, Fungsi, Struktur, & Contoh. Situs: https://www.quipper.com/id/blog/mapel/bahasa-inggris/hortatory-exposition-text/ diakses pada tanggal 17 April 2023.

    Demikian, artikel terkait hortatory exposition text dalam bahasa Inggris: pengertian, fungsi, struktur, unsur kebahasaan, & contohnya. Semoga bermanfaat dan dapat dijadikan bahan belajar. Terima kasih. 😊

    Post a Comment

    "Terima kasih Anda telah mengunjungi blog kami. Kami berharap Anda dapat memberikan saran, kritik, ataupun dukungan yang positif dan membagun agar kami dapat melakukan perbaikan pada artikel blog kami."

    Previous Post Next Post